Keindahan alam
di kawasan Malang memang tidak henti hentinya membuat para wisatawan
kagum dan tertarik untuk menjelajah. Daerah pesisir menjadi salah satu
dari banyak destinasi pilihan yang berada di Malang Raya. Pantai Banyu Anjlok adalah salah satunya yang kini menjadi tempat untuk berburu foto dan menyaksikan indahnya panorama yang terdapat disana.
Asal usul nama Pantai Banyu Anjlok
sendiri berasal dari bahasa Jawa yakni Banyu yang berarti air dan
Anjlok yang berarti jatuh. Pantai Banyu Anjlok memiliki air pantai yang
begitu jernih dengan kombinasi pasir putih yang lembut yang memberikan
sensasi tenang dan suasana rileks sehingga penat kesibukan serasa
terbuang di pantai ini. Adapun keunikan lain yang ada di Pantai banyu
Anjlok yakni para wisatawan akan disuguhkan atraksi atraksi dari air
terjun yang berada di sekitar pantai sekaligus juga menghadap ke pantai
lepas. Air Terjun Pantai Banyu Anjlok
bebas lepas mengarah ke bawah, sehingga air tersebut langsung bercampur
dengan air air laut yang berada di bawahnya. Dengan ketinggian sekitar 3
meter, air terjun ini begitu menarik perhatian setiap orang yang berada
disana, ditambah lagi dengan adanya bebatuan besar di sekitar air
terjun yang membuatnya semakin indah. Tidak heran jika spot di sekitar
air terjun ini sering dijadikan background berfoto oleh para wisatawan
yang datang ke Pantai Banyu Anjlok.
Di Pantai Air Terjun Banyu Anjlok Malang
juga terdapat Goa Sarang Wallet, yang dari namanya sendiri tentu Anda
sudah tahu apa yang ada di dalam Goa tersebut. Namun sayangnya, untuk
masuk ke Goa dibutuhkan sebuah penerangan seperti senter. Sudah tahu
akan pergi kemana akhir pekan ini? Pantai banyu Anjlok dapat menjadi
pilihan yang tepat untuk mengisi akhir pekan dan liburan guys.